back to top

7 Obat Hama Cabe Termahal, Ampuh di Kantong Ampuh di Hama

Seperti yang kita tahu, ada begitu banyak obat hama yang katanya, ampuh bisa membasmi hama pada tanaman cabe Juragan. Namun, kalau belum dicoba, kita tidak tahu seberapa ampuh obat hama tadi dalam bekerja. Biasanya, kalau insektisida harganya mahal, bisa mengatasi hama dengan cepat, ampuh, dengan hasil yang baik. Misalnya saja seperti Agrimec, yang termasuk obat hama termahal. Tapi memang kalau dibandingkan dengan insektisida sejenisnya yang harganya lebih murah, lebih kuat Agrimec.

Berikut ini, ada 7 obat hama paling mahal, yang bahkan lebih mahal daripada Agrimec.

 

Virtako 300 SC

Insektisida Virtako bekerja secara kontak dan sistemik. Bahan aktifnya terdiri dari Klorantraniliprol 100 gram per liter, dan tiametoksam 200 gram per liter. Kedua bahan aktif tadi mampu mengendalikan hama ulat buah, ulat tanah dan ulat grayak pada tanaman cabai. Virtako 300 SC juga bisa Juragan gunakan untuk mengatasi hama jenis kutu daun.

Dosis yang dibutuhkan untuk tanaman cabai, hanya 0,15 ml per liter saja.Bisa kita lihat dosisnya sangat sedikit. Namun, harga Insektisida ini tergolong mahal, yaitu sekitar 160 ribuan, per botol isi 100 ml.

Bahan aktif tiametoksam dalam insektisida Virtako lebih mendominasi. Bahan aktif ini bekerja sebagai racun kontak dan racun lambung. Apabila ada hama yang terkena pada saat penyemprotan, serangga tersebut bisa mati dan jika ada hama yang memakan bagian jaringan pada tanaman seperti daun, batang dan akar hama tersebut juga akan mati. Penyemprotan dilakukan apabila tercapai ambang pengendalian. Dalam semusim, obat hama termahal ini boleh diaplikasikan 2 – 3 kali.

 

Endure 120 SC

Obat hama Endure, bekerja sebagai racun kontak dan lambung. Bahan aktifnya tergolong langka. Tidak banyak insektisida yang memiliki bahan aktif spinetoram 120 gram per liter. Bahan aktif ini mempunyai efek sistemik lokal atau translaminar. Dan memiliki efek yang lebih tahan lama. Produk dari Corteva ini bisa melindungi tanaman Juragan hingga 10 atau 14 hari, sehingga mampu mengurangi jumlah penyemprotan, lebih hemat biaya, dan menjaga hasil panen.

Spektrumnya juga luas. Pada tanaman cabe bisa mengatasi hama ulat grayak, trips, dan penggerek buah. Obat hama termahal dengan bahan aktif spinetoram ini, ternyata merupakan salah satu jenis insektisida biologi, yang efikasinya sangat tinggi.

Dosis yang disarankan untuk tanaman cabe adalah 1 mili per liter. Harga 100 mili obat hama termahal Endure sekitar 190 ribuan.

Baca Juga : PENYEMPROTAN PUPUK DAN PESTISIDA MENGATASI RONTOK BUNGA CABE

 

Minecto Xtra 200/200 SC

Minecto Xtra merupakan insektisida racun kontak, lambung, dan penghambat tumbuh serangga. Ada dua bahan aktif yang dimiliki obat ini, yaitu siantraniliprol 200 gram per liter dan lufenuron 200 gram per liter.

Siantraniliprol merupakan jenis bahan aktif yang bisa mengatasi hama kutu kebul, penyebab virus kuning pada tanaman cabe. Jenis bahan aktif ini termasuk bahan aktif terampuh untuk pengendalian kutu kebul. Tidak heran jika produk ini termasuk obat hama termahal.

Sementara bahan aktif lufenuron, bekerja menghambat biosintesis kitin hama. Tanpa adanya kitin hama tidak bisa berkembang biak. Kitin ini juga banyak terdapat pada dinding sel jamur sehingga dapat digunakan untuk mengendalikan infeksi yang disebabkan oleh jamur. Hebat ya?

Dengan Minecto, Juragan bisa mengendalikan hama jenis ulat dan kutu kebul. Kerjanya cepat, setelah 3 jam aplikasi bisa menghentikan proses makan ulat, dan mengendalikan di semua fase ulat. Setiap aplikasinya dapat melindungi tanaman sampai 2 minggu. Pada tanaman cabe, dosis yang diperlukan adalah 10 mili, atau sekitar 1 tutup botol untuk takaran 1 tangki semprot 16 liter.

100 mili Minecto, harganya sekitar 240 ribuan.

 

Vayego 200 SC

Vayego merupakan insektisida sistemik, racun kontak dan lambung. Bahan aktifnya tetraniliprol 200 gram per liter, termasuk langka juga. Bahan aktif ini unggul dalam mengendalikan hama ulat dan penggorok daun. Bekerja secara fast feeding, yaitu secara cepat ulat akan berhenti makan. Sekitar 1 sampai 2 jam setelah makan, ukuran larva juga mengecil.

Durasi pengendalian dengan Vayego juga terbilang lebih lama. Umumnya, dosis penggunaan obat untuk mengatasi hama ulat lebih dari 1 mili. Biasanya 2 sampai 3 mili. Namun, jika Juragan menggunakan Vayego 200 SC, dosis yang dibutuhkan hanya 0,5 mili saja per liter. Silakan Juragan aplikasikan pada saat ditemukan hama pada tanaman.

Selain mengatasi hama ulat, juga bisa mengatasi hama lalat buah. Istimewanya, Vayego bisa menghentikan siklus dari hama ulat. Jadi, bisa membasmi klaper (ngengat) yang biasanya susah dikendalikan, bisa membasmi telur, juga sekaligus ulatnya.

Untuk aplikasinya, dosisnya 0,5 sampai 1 mili per liter air. Ini sudah lebih dari cukup. Jadi, lebih praktis. Residunya juga terbilang tahan lama, melindungi tanaman. 100 mili Vayego obat hama termahal ini, sekitar 200 ribuan.

Lihat Juga : Kocor 3 Bahan Ini! Sebelum Tanam di Lahan Bekas

 

Brofreya 53 SC

Brofreya merupakan insektisida pengendali hama jenis ulat sebagai racun syaraf dan otot. Bekerja dengan racun kontak dan lambung. Secara kontak bisa membasmi hama, juga memiliki efek translaminar. Dengan bahan aktif baru, yaitu brofanilida 53%.

Spektrumnya luas. Bisa mengendalikan berbagai macam ulat, juga hama jenis kutu-kutuan. Seperti trips, kutu kebul, atau tungau. Bisa juga untuk kumbang, orong-orong, gasir, lalat buah, bahkan sampai kaper (ngengatnya). Salah satu obat hama termahal ini mempunyai keunggulan efek ovolarvisidal, yaitu efek kematian telur ular.

Dosis pemakaiannya 0,5 sampai 1 mili per liter. 100 mili insektisida Brofreya harganya sekitar 250 ribuan.

 

Trigard 75 WP

Obat hama termahal Trigard merupakan insektisida penghambat pertumbuhan serangga dalam bentuk tepung. Secara sistemik, Trigard bisa menembus dengan cepat ke dalam daun. Obat ini bisa mengendalikan hama penggorok daun Liriomyza.

Bahan aktifnya adalah siromazin 75%. Seperti obat hama termahal Minecto Xtra, cara kerjanya adalah dengan menghambat sintesis kitin, sehingga larva yang terkena insektisida ini tidak bisa berganti kulit, dan mati.

Dosis pemakaiannya sangat sedikit. Hanya 5 gram saja per tangki 16 liter. Kemasan 50 gram Trigard 75 WP bisa Juragan dapatkan dalam harga sekitar 220 ribuan.

 

Integrate 40 WG

Integrate merupakan insektisida racun kontak dan lambung. Cara kerjanya sistemik dan translaminar. Diformulasikan dalam bentuk butiran untuk mengendalikan hama penggerek buah, kutu daun, dan trips.

Bahan aktif obat hama termahal ini ganda. Ada spinetoram 20% dan sulfoksaflor 20%. Kandungan spinetoram dalam Integrate lebih tinggi ketimbang yang ada pada insektisida Endure yang telah kita bahas tadi. Bahan aktif ini sangat bagus dalam mengendalikan semua jenis ulat. Sementara bahan aktif sulfoksaflor khusus untuk mengendalikan hama kutu kutuan seperti trips, kutu daun, kutu kebul, dan tungau. Dengan satu insektisida ini Juragan juga bisa mengendalikan hama wereng, kupu, lalat buah dan penggerek.

Dengan gabungan bahan aktif tadi, spektrumnya jadi luas. Cara aplikasi untuk tanaman cabe, penyemprotan dilakukan pada umur 12 sampai 14 hari setelah tanam. Dengan interval 7 hari selama pertumbuhan.

Dosis penggunaanya, gunakan 0,5 gram per liter. Atau sekitar 8-10 gram per tangki. Dengan interval penyemprotan seminggu sekali. 50 gram obat hama termahal ini, harganya sekitar 260 ribuan.

 

Memang mahal-mahal ya harganya? Tapi, sebanding dengan kualitasnya. Itupun dengan interval pemakaian yang hanya beberapa kali saja. Sehingga tidak memakan waktu, tenaga, juga biaya, karena harus bolak-balik ke toko pertanian membeli obat yang sama. Mau yang ribet atau praktis? itu pilihan masing-masing. Sekarang, mau pilih obat hama termahal, atau yang murah saja?

Hot News

Jenis dan Dosis Pemupukan Semangka Dari Awal sampai Akhir!

Pada artikel kali ini, akan kita bahas bagaimana pemupukan semangka yang tepat, tepat jenis, dan tepat dosis. Mulai dari persiapan lahan, sampai pupuk pembuahannya....
Kabar Tani
2
minutes

Ini Tanda Tanaman Cabe Kekurangan 5 Unsur Hara Makro

Tanaman cabe tidak tumbuh dengan normal, bisa disebabkan oleh kekurangan unsur hara. Unsur hara yang paling banyak dibutuhkan tanaman cabe rawit, adalah unsur hara...
Kabar Tani
2
minutes

Hidrogen Peroksida Solusi Bertani Murah, Ini Contoh Produknya

Saat ini, semakin banyak petani yang beralih ke produk-produk pertanian yang lebih aman untuk lingkungan, tidak meninggalkan residu. Produk-produk pertanian tersebut juga relatif lebih...
Kabar Tani
3
minutes

Harus Urut! Cara Panen Cabe yang Benar di Musim Hujan

Apa kabarnya yang kemarin baru tanam cabe musim hujan? Sudah mendekati panen ya gan. Nah, saya rasa Juragan perlu tahu nih apa saja yang...
Kabar Tani
2
minutes
spot_img
const columns = document.querySelectorAll('.column'); columns.forEach(column => { column.addEventListener('dragover', event => { event.preventDefault(); column.classList.add('drag-over'); }); column.addEventListener('dragleave', () => { column.classList.remove('drag-over'); }); column.addEventListener('drop', event => { column.classList.remove('drag-over'); const draggingCard = document.querySelector('.dragging'); column.appendChild(draggingCard); }); }); const cards = document.querySelectorAll('.card'); cards.forEach(card => { card.addEventListener('dragstart', () => { card.classList.add('dragging'); }); card.addEventListener('dragend', () => { card.classList.remove('dragging'); }); });