Pangsa pasar cabe pasti lebih besar kalau bandingannya dengan tomat atau sayuran sejenisnya. Menanam apa pun itu memiliki keunggulan dan kelemahan masing-masing. Kali ini kami sajikan ulasan mengenai benih Rawita F1 dari brand Cap Panah Merah.
Saat menanam cabe rawit, tidak jarang kadang ada yang ukurannya panjang ada juga yang pendek. Dari ukuran yang kecil, kebanyakan konsumen memalingkan mata. Ukuran buah cabe rawit sendiri sudah kecil, lalu bagaimana jika ada yang tumbuh tidak sama dengan lainnya? Padahal ada dalam satu tanaman.
Benih Cabe Rawit Rawita F1
Rawita dapat beradaptasi di hampir semua dataran, paling baik di dataran tinggi. Cabe ini tahan terhadap penyakit layu bakteri. Begitu pula terhadap jamur antraknosa atau patek.
Umur panennya sedikit lama, yaitu 109 - 113 HST. Di dataran rendah dapat panen saat umur 105 atau 110 HST. Sedangkan jika di dataran menengah bisa lebih lama, sampai 125-130 HST. Terlihat lebih lama dari Mhanu dari Halbanero.
Baca juga : Benih Cabe Rawit – ORI 212 – 10 gr – Aura Seed
Satu buah cabe Rawita beratnya 3 - 4 g. Jadi kalau dalam satuan hektar bisa mencapai 10 - 14 ton. Bentuk buah mengerucut tajam. Lebih berbobot daripada Mhanu.
Tanaman tumbuh secara seragam. Tumbuh tegak dan tinggi. Tinggi tanaman bisa sampai 2 meter, jadi perlu lanjaran yang tinggi.
Jenis rawit fruteseens ini buahnya menggantung. Buah muda Rawita berwarna putih kekuningan. Lalu menjadi merah mengkilap saat matang.
Perawatan Rawita sangat mudah bahkan di pemetikan keenam, penyemprotan hanya dengan fungisida saja pun masih baik.
Kesimpulan
Cabe Rawita bertipe fruteseens. Rawita paling cocok tanam di dataran tinggi, paling maksimal bisa menghasilkan 14 ton cabe untuk satu hektar. Meskipun umurnya sedikit lama, hasilnya sesuai dengan waktu yang diperlukan.
Baca juga : Benih Cabe Rawit Sipon – SHYPOON – 10 gr – Halbanero
Toko Deeres
Beragam benih atau alat pertanian dengan harga yang bersahabat ada di sini. Bekerja sama dengan ekspedisi terbaik, pengiriman aman dan cepat. Produk terjamin asli.
Telah dipercaya banyak pelanggan, ribuan produk telah terdistribusikan. Waktu kedaluwarsa masih lama. Jangan mau ketinggalan untuk mendapatkan Rawita F1! Segera pesan ya gan. Kunjungi juga Youtube TokoDeeres untuk mendapatkan informasi yang pasti bermanfaat.
Dapatkan produknya di Shopee atau Tokopedia Toko Deeres. Atau bisa juga klik disini.
Baca juga : Cara Menanam Cabe Rawit Secara Organik agar Hasil Melejit