Salah satu pupuk yang banyak digunakan oleh petani cabe adalah POC Jimmy Hantu. Pupuk yang namanya terdengar unik, sesuai dengan nama pembuatnya, tetapi sangat bermanfaat.
Meski demikian, sebagai konsumen cerdas, kita harus mengetahui dengan benar apa kelebihan dan kekurangan POC Jimmy Hantu. Bukan untuk mencari kejelekkan sebuah produk, tetapi agar penggunaannya lebih tepat. Maka hasil pengaplikasiannya akan sesuai dengan harapan.
Kelebihan POC Jimmy Hantu dapat kita ketahui di setiap produknya, sebagai berikut.
POC yang pertama kali diproduksi adalah Jimmy Ijo Royo-Royo.
Jimmy menghasilkan ini dengan men-dorman atau mengembangkan bakteri Basilus Sp. Ketika sudah ada di media bakteri ini akan aktif.
Akibatnya, jika digunakan dengan dosis dan waktu yang tepat akan sangat bagus bagi tanaman seperti cabe.
Jimmy Ijo Royo-Royo dapat menggemburkan tanah, menetralkan PH, dan mencegah timbulnya jamur. Pupuk cair berwarna putih seperti air kelapa ini juga bisa menjadi starter dalam proses pemupukan.
Dosis pemakaian untuk tanaman sayur adalah dengan penyemprotan 10 hari sekali dengan takaran 2 cc per liter air. Untuk tanaman buah dengan batang merambat, semprotkan 10 hari sekali pada bulan pertama. Tapi pada bulan selanjutnya, ubah interval semprotnya menjadi 20 hari sekali. Pada saat berbuah 10 hari sekali, dengan takaran 2 cc per liter.
Untuk tanaman buah batang keras, dosisnya 5 cc per liter air secara semprot atau kuaskan pada batang yang disayat. Pada bulan pertama aplikasi 10 hari sekali, sementara pada bulan selanjutnya cukup 30 hari sekali saja.
Di website officialnya, per botol kemasan 100 mili harganya sekitar 75 ribu.
POC kedua, ZPT Ratu biogen
Jenis ini mengandung asam giberelat, zetin, dan 17 asam amino, merupakan pupuk hormon.
Aplikasi terbaik saat tanaman mengalami masa generatif, sekitar 7 sampai 10 hari sekali.
ZPT Ratu biogen dapat mempercepat panen, meningkatkan kualitasnya, memprecepat keluarnya tunas-tunas baru, dan memperbaharui sifat buah hingga mirip induk.
Dosisnya sama seperti POC sebelumnya. Di Shopee, harganya tidak lebih dari 100 ribu per kemasan 1 liter.
Ketiga, Hantu Multiguna Ekslusif
Produk yang hampir mirip dengan Ratu Biogen, tetapi dengan kandungan lebih banyak, yaitu Asam Gibrelatin, Kinetin, Zetin, dan Sitokinin yang tanaman butuhkan. Ada juga kandungan pupuk N, P, dan beberapa hara mikro. Penggunaannya dapat menghemat pemakaian pupuk kimia sampai 50% secara bertahap.
Pengaplikasiannya saat tanaman cabe dalam masa pertumbuhan sampai bunga, 7 sampai 10 hari sekali, setelah mengocok atau mengaduk 2 ml gel putihnya dengan 1 liter air. Bisa semprot bisa kocor. Kemasan 250 mili harganya sekitar 30 ribuan.
Keempat, NPK Jago Tani
Tentu saja jenis ini mengandung banyak unsur NPK sesuai namanya. Ada sekitar 3% nitrogen, fosfat, dan 5% kalium. Bahan organiknya mendominasi 6%. Ada jua 17 Asam amino.
Guna POC alias pupuk organic cair dari Jimmy Hantu NPK adalah mempercepat pembuahan. Dosisnya untuk tanaman sayur 2 mili per liter 10 hari sekali. Kalau untuk tanaman buah batang merambat pada bulan pertama 10 hari sekali, di bulan selanjutnya 20 hari sekali. Sementara untuk buah batang keras, dosisnya 5 mili per liter 15 hari sekali di bulan pertama, dan 20 hari sekali di bulan selanjutnya. Harganya sekitar 100 ribu per liter.
Baca juga : FULL MUTIARA! KEBUTUHAN PUPUK CABE LENGKAP AWAL SAMPAI PANEN
Dan kelima, Hantu Trichoderma Sp
Jenis ini baru yang belum satu tahun diluncurkan ke pasaran oleh Jimmy Hantu. Mengandung Bacillus sp, Trichoderma sp, dan Actinomycetes sp sebagai pupuk dan biofungisida. Produk ini akan menghambat pertumbuhan dan penyebaran jamur fusarium dan jamur lainnya yang menyebabkan layu pada tanaman. Per liter harganya tidak lebih dari 100 ribu.
Dosis pakainya untuk tanaman hortikultura 2 mili per liter seminggu sekali. Untuk tanaman palawija dan umbi pakai 3 mili per liter. Sementara untuk buah batang keras 5 mili per liter dengan interval lebih panjang, yaitu 20 atau 30 hari sekali.
Banyaknya jenis POC Jimmy Hantu membuat kita dapat memilih sesuai kebutuhan dan kondisi.
POC Jimmy Hantu termasuk laris di pasaran setelah Jimmy Hantu alias Sugimin menawarkannya. Juragan dapat mengecek salah satu toko yang telah menjual lebih dari 400 produk.
Penjualan yang banyak terjadi karena banyak yang sudah merasakan efek langsung produk.
Tidak banyak produk yang dapat meningkatkan kualitas buah. Namun POC ZPT Ratu biogen dapat melakukannya. Dengan penyemprotan atau pengocoran dosis 2 ml per liter air, bahan yang ada di dalamnya memperbaiki sifat buah.
Jika mau saja jelaskan secara terperinci, kelebihan POC Jimmy Hantu untuk tamanan cabe dan hortikutura lain sangat banyak.
Meskipun demikian, segala sesuatu ada kekurangannya, termasuk pupuk dari Jimmy Hantu. Kekurangan yang harus menjadi perhatian kita agar hasil panen sesuai harapan dan penggunaan pupuk tidak sia-sia.
Yang pertama, POC Jimmy Hantu yang bentuknya gel berwarna putih tidak mudah larut dalam air.
Itu sebabnya di kemasan tertulis pengadukan dan pengocokan sebelum aplikasinya.
Jika tidak, hasilnya tidak maksimal. Banyak bagian dari pupuk cair akan terbuang.
Tanda POC belum larut dengan sempurna adalah adanya gel yang masih dalam bentuk butiran.
Kedua, POC Jimmy Hantu tidak dapat dicampurkan dengan semua fungisida, pestisida, dan bahan kimia lain.
Jadi, jika Juragan ingin memberikan pupuk dan insektisida, tidak bisa berbarengan mencampurkannya dalam satu tangki dan disemprotkan. Perlu dilakukan uji coba dulu.
Sekian saja, dan semoga bermanfaat
DAPATKAN PRODUKNYA
POC Jimmy Hantu Ijo Royo Royo – Link Shopee
ZPT Jimmy Hantu Ratu Biogen – Link Shopee
ZPT Multiguna – Link Shopee
NPK Jago Tani – Link Shopee
Hantu Trichoderma – Link Shopee