Jual Bibit Cabe Rawit Tips dan Trik Jadi Reseller

Bisnis atau usaha dagang memang sedang tren saat ini. Banyak anak muda yang berani terjun ke dunia bisnis perdagangan dengan mengusung banyak ide-ide brilian. Tak harus memulai menjadi produsen yang butuh banyak modal, Anda bisa melatih skill dengan menjadi reseller atau penjual kedua setelah produsen. Misalnya, reseller jual bibit cabe rawit.

Tak banyak yang tahu jika bibit cabe rawit memiliki prospek pasar yang manis seperti buahnya. Apalagi semenjak diberlakukannya sistem mini home garden yang mana setiap rumah tangga dihimbau untuk menanam tanaman obat-obatan atau rempah-rempah. Salah satunya cabe rawit.

Percaya Diri, Salah Satu Bekal Suksesnya Reseller Jual Bibit Cabe Rawit!

Bekal utama untuk menjadi seorang reseller yang handal adalah percaya diri. Siapkan mental Anda untuk memasuki dunia bisnis perdagangan. Jangan merasa malu atau minder!

Ingatlah jika usaha reseller bibit cabe rawit ini merupakan bisnis yang halal dan memiliki peluang pasar yang luas! Jadi, kenapa harus minder?

Bisnis memang kadang tak semanis madu pada awalnya. Terkadang sedikit orang yang mengerti dan lebih banyak yang mencaci. Tapi, hal-hal yang tidak penting tersebut sebaiknya jangan Anda masukkan ke dalam hati! Percaya diri yang Anda tanamkan justru akan meringankan beban Anda pada awal usaha.

Tips dan trik selanjutnya akan kami bahas di bawah ini!

1. Cari Produsen Tepercaya

Menjadi reseller merupakan usaha yang sangat minim modal. Bahkan bisa dikatakan Rp 0,-. Di sini Anda bisa hanya bermodalkan smartphone dan paket data saja. Kemudian carilah produsen bibit cabe rawit yang benar-benar tepercaya.

Mulai dari kualitas produk yang sesuai dengan deskripsi dan gambarnya. Misalnya pada gambar tampak tanaman cabe rawit merah yang sudah siap petik, maka itu menandakan bahwa di dalamnya adalah bibit cabe rawit merah. Bukan yang lainnya atau justru barang palsu!

Produsen yang tepercaya bisa Anda amati dari lamanya usahanya, testimoni pelanggan dan caranya dalam menghadapi setiap customer. Para produsen cabe rawit andalan dan profesional, pasti akan memperkerjakan Customer Service yang loyalitas dalam bekerja, ramah, tulus dan penuh semangat. Jangan sebaliknya, orang-orang yang cuek, kaku dan senyumnya susah!

2. Tentukan Teknik Penjualan

Jual bibit cabe rawit tak harus selalu offline dari rumah ke rumah. Yang mana akan banyak menguras waktu, tenaga, biaya dan kesabaran Anda. Sejatinya usaha reseller ini bisa menjadi usaha sampingan yang dikerjakan di kala waktu luang.

Jadi, proses jual kembalinya bisa lebih fleksibel melalui media sosial dan marketplace. Anda bisa memposting foto-foto produk yang dikirimkan oleh produsen dalam bentuk status, story, reels atau feed. Lengkapi dengan caption yang menarik dan bikin penasaran!

Manfaatkanlah Shopee, Tokopedia dan marketplace lainnya yang menjadi sarang para penjual dan pembeli. Aplikasi tersebut relatif mudah digunakan dan cukup smart.

3. Buat Konten Pendukung

Platform berbagi video atau kanal Youtube sudah menjadi sarana mencari uang dengan kreativitas yang tinggi. Misalnya dengan mengirim rekaman video demo penanaman bibit cabe rawit dan simulasi keuntungannya, jenis-jenis cabe rawit, olahan cabe rawit atau semacamnya.

Semakin banyak yang menonton konten Anda, maka semakin besar peluang Anda untuk menjaring pangsa pasar yang luas. Produk Anda semakin dikenal maka akan semakin laris juga.

Jual Bibit Cabe Rawit Berkualitas Premium Varietas Master Pasti Laris!

Jadilah reseller bibit atau benih cabai rawit Master yang kualitasnya premium dan harganya ekonomis! Bisa Anda pesan melalui Shopee dan Tokopedia sekarang juga!

Harga bibit master sendiri 125 ribu/pcs. Tentu untuk harga reseller atau order dalam jumlah banyak akan mendapatkan harga yang jauh lebih murah.